Berikut rekomendasi tentang jawaban paling tepat yang sudah IowaJournalist kurasi:
Jawaban:
Prisma adalah bangun ruang yang dibatasi dua sisi yang sejajar dan kongruen yaitu sisi alas dan sisi atas serta sisi-sisi selimut yang berbentuk persegi panjang. Limas adalah bangun ruang yang dibatasi sisi alas dan sisi selimut yang berbentuk segitiga dan memiliki titik puncak.
Pada prisma segi n beraturan, memiliki :
- Banyak sisi = n + 2
- Banyak rusuk = 3n
- Banyak titik sudut = 2n
Pada limas segi n beraturan, memiliki :
- Banyak sisi = n + 1
- Banyak rusuk = 2n
- Banyak titik sudut = n + 1
Pembahasan
Diketahui
Bangun ruang memiliki 6 sisi, 10 rusuk dan 6 titik sudut
Ditanyakan
Bangun ruang apa = … ?
Jawab
Misal bangun ruang tersebut adalah prisma
Banyak sisi = 6
n + 2 = 6
n = 4
maka
Banyak rusuk = 3n = 3(4) = 12
Banyak titik sudut = 2n = 2(4) = 8
Sedangkan pada soal ada 10 rusuk dan 6 titik sudut
Berarti bangun ruang tersebut bukanlah prisma
Jadi kemungkinan, bangun ruang tersebut adalah limas
Banyak sisi = 6
n + 1 = 6
n = 5
maka
Banyak rusuk = 2n = 2(5) = 10
Banyak titik sudut = n + 1 = 5 + 1 = 6
Data tersebut sesuai dengan soal, sehingga sudah dipastikan bangun ruang tersebut merupakan LIMAS SEGI LIMA (n = 5)
Jawaban D
Pelajari lebih lanjut
Contoh soal tentang Volume prisma
brainly.co.id/tugas/12498247
————————————————–
Detil Jawaban
Kelas : 6
Mapel : Matematika
Kategori : Luas dan Volume
Kode : 6.2.4
Kata Kunci : Prisma dan Limas
#IowaJournalist | #Indonesia | #PastiBisa | #PintarBelajar | #DuniaBelajar | #Pendidikan | #Sekolah | #AyoBelajar | #TanyaJawab | #AyoMembaca | #AyoPintar | #KitaBisa | #DuniaPendidikan #IndonesiaMaju
Sekian informasi yang dapat IowaJournalist.org rangkumkan mengenai tanya-jawab yang telah kalian ajukan dan cari. Jika Anda membutuhkan informasi lainnya, silahkan pilih kategori Pendidikan.
Semoga rangkuman di atas bisa bermanfaat untuk teman-teman semua dalam mencari jawaban.